Jumat, 12 September 2014

YAMAHA FORCE

Spesifikasi dan Harga Yamaha Force – Ditengah gempuran deras motor matic yang saat ini sedang menggandrungi Indonesia tidak membuat Yamaha lantas lupa akan inovasi produk-produk motor bebeknya. Hal ini dibuktikan dengan hadirnya Yamaha Force yang mengisi kelas menengah untuk motor bebek. Motor bebek yang satu ini membawa berbagai teknologi baru pada mesinnya yang bertujuan untuk membuat pengalaman berkendara semakin maksimal. Motor yang sudah berteknologi injeksi ini juga membawa desain baru yang cukup unik. Lalu apa saja keunggulan motor Yamaha Force ini? Dan berapa harganya? Yuk kita cek bersama-sama.
yamaha force
Yamaha Force adalah motor bebek Yamaha yang resmi diperkenalkan di publik Indonesiapada tahun 2013. Pada tahun pertama penjualannya, motor ini cukup mendapat respon dari masyarakat yang menginginkan motor bebek yang modern, ringan, dan mudah digunakan untuk keperluan sehari-hari. Tak pelak penjualan motor bebek ini salah satu penunjang meningkatnya penjualan produk motor Yamaha pada tahun 2013. Harganya yang cukup pas dan performa motor yang bisa diandalkan menjadikan motor Yamaha Force ini menjadi salah satu pilihan yang tepat bagi siapapun yang menginginkan motor bebek. Lalu bagaimana spesifikasi di dalamnya dan apa saja keunggulan si motor bebek ini?
motor yamaha force

Spesifikasi Yamaha Force

Motor bebek yang dikeluarkan pada tahun 2013 ini mengusung desain yang cukup modern dan sporty. Hal ini terlihat dari spesifikasi Yamaha Force yang menggunakan body yang berkonsep All New Modern Force yang berarti motor bebek ini menggunakan desain baru. Hal ini bisa anda lihat pada Headlampnya yang mempunyai ciri khas mengerucut ke bawah yang memberikan kesan ketajaman dari motor bebek ini. Velg Racing yang disematkan pada motor ini dengan lumuran warna putihnya membuat motor Yamaha Force ini terlihat semakin sporty. Desain Handle Grab Modern dan Speedometer yang ada pada spesifikasi motor Yamaha Force juga semakin menambah kejantanan dari motor ini.
spesifikasi yamaha force
Selain itu Yamaha juga tidak lupa untuk membuat spesifikasi Yamaha Force ini nyaman saat digunakan oleh pengguna. Dengan dimensi bodynya yang mempunyai ukuran 1940x715x1075 (PxLxT/mm) ini membuat Yamaha Force lebih ramping daripada motor bebek lainnya yang saat ini beredar di pasaran. Bobotnya juga cukup ringan yaitu 93kg dengan rangkanya yang bertipe diamond frame dan kapasitas maksimal tangki bensi 3.9 liter. Selain itu Yamaha membuat motor bebek 114cc ini mempunyai posisi stang yang lebih tinggi dari biasanya dan jok yang lebih panjang sehingga akan lebih memberikan kenyamanan kepada pengendara saat mengendarai motor ini. Jika dilihat dari spesifikasi motor Yamaha Force yang Mas Sena paparkan di atas, maka motor bebek ini cukup pas jika digunakan oleh anda untuk keperluan sehari-hari.
Nah yuk kita lanjut ke spesifikasi Yamaha Force untuk urusan dapur pacunya. Untuk dapur pacunya sendiri Yamaha memilih mesin berkapasitas 114cc dengan tipe 2-Valve SOHC, 4 Langkah, dan berpendingin udara yang menggunakan silinder tunggal. Selain itu Yamaha juga mengaplikasikan teknologi Fuel Injection System pada mesinnya untuk menghasilkan mesin yang irit dan performa yang maksimal. Dengan mengusung mesin tersebut Yamaha Force dapat menghasilkan tenaga maksimal 8,72 PS dab torsi maksimal 9,53 Nm. Oh ya mesinnya juga sudah menggunakan teknologi Forged Fiston dan Low Friction untuk meminimalkan gesekan. Nah itulah spesifikasi motor Yamaha Force dari segi dapur pacunya, cukup bertenaga kan untuk menemani mobilitas anda sehari-hari?

Harga Yamaha Force

Setelah Mas Sena dengan cukup panjang lebar mendeskripsikan apa toh itu Yamaha Force, nah sekarang waktu yang tepat untuk memberitahukan harga Yamaha Force yang dibandrol di Indonesia kepada para pembaca setia semua. Seperti yang kita tahu sebelumnya bahwa motor bebek yang satu ini dikeluarkan Yamaha ditengah hiruk pikuknya gempuran motor matik yang menguasai pangsa penjualan motor di Indonesia. Namun Yamaha tidak berbesar hati dengan penjualan produk-produk motor matiknya yang meroket, justru Yamaha mengeluarkan motor Force ini yang penuh dengan inovasi. Desainnya yang kompak, modern, dan ringan menunjukkan integritas motor bebek masa kini ditambah lagi performa mesin yang maksimal dengan teknologinya yang sudah bersistem injeksi menghasilkan performa motor yang maksimal. Lalu berapa harga motor Yamaha Force yang dibandrol di Indonesia?
harga yamaha force
Dengan desain baru yang dibawanya dan performa mesin yang lebih maksimal dibandingkan dengan generasi motor bebek sebelumnya, harga Yamaha Force ini dibandrol dengan harga yang cukup ringan dan pas. Untuk saat ini motor bebek 114cc ini dijual dengan harga Rp 13.300.000,- untuk wilayah DKI Jakarta. Harga tersebut sudah harga On The Road, yang artinya sudah lengkap dengan surat-suratnya. Jika dibandingkan dengan harga Honda Supra X yang dijual dengan harga Rp 15.3 juta, maka motor bebek dari Yamaha ini dijual dengan harga yang lebih murah. Dengan harga motor Yamaha Force yang lebih murah dari pesaingnya tersebut maka Yamaha berharap bahwa penjualan motor bebek ini bisa maksimal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar